Senin, 28 Juni 2010

Lagi Lagi Luna-Ariel-Cut Tari....

Suatu hari, enggak deng, maskud gue..tadi pagi, pas gue nganter Nyokap ke bank, gue liat pemandangan yang bagi gue cukup aneh. Ya tahu sendiri, kalo hari Senin pagi adalah jam-jam tersibuk di dunia, gak terkecuali sebut saja, di Bank Manja tempat Nyokap gue akan menabung sehingga banyak orang yang ngantri di antrian teller untuk berbagai keperluan. Kebetulan ada TV yang letaknya ditaruh di atas tempat teller, nah di TV itu lagi menyiarkan seputar perkembangan berita video mesum Luna-Ariel-Cut Tari (hayo, jangan pura-pura gak tahu loe). Yang guru maksud pemandangan aneh adalah, gue baru ngeh, selain dua orang teller ya, semua orang yang ada di ruangan itu semuanya pada nontonin tuh berita di TV (emang tuh stasiun TV tau aja apa yang anget buat mengawali hari selain secangkir kopi..ck). Pandangan semua orang tertuju ke arah TV. Dari mulai dua orang Bapak-Bapak berseragam coklat (mungki pegawai pemerintah kali ya), sepasang kakek nenek (sampe diskusi pula tentang kelakuan anak muda jaman sekarang), seorang cowok cool bertampang mirip Kwon Son Woo (yang gak tau artis Korea mingkem aja ya), beberapa Ibu-ibu (termasuk Nyokap gue yang emang udah hot banget ngikutin tuh berita dari awal), tiga orang pegawai kantoran, seorang mbak-mbak muda yang lagi dapet gilirannya di teller, dua orang pegawai bank lainnya, sampe satpam nya juga ikut-ikutan nonton. Ckck. Please deh....gue yang tadinya nonton juga jadi gak minat. Kayak kurang kerjaan aja... mending OL di hape modem gue yang layarnya udah retak deh.

Sekarang, coba loe tanya sama orang Indonesia, siapa sih yang gak tahu berita kasus video mesum Luna-Ariel-Cut Tari ? Kayaknya bisa dipastiin, hampir semua orang Indonesia tahu betul tentang kasus yang menghebohkan ini lah ya. Yaiyalah, gimana enggak...hampir sebulan penuh, di layar kaca kek, di media cetak kek, di radio kek, sampai masuk World Trending Topic di Twitter segala (dan ngundang rasa penasaran Justin Bieber akan Ariel PETERPORN yang udah berhasil ngegeser dia di trending topic.ckck)...seputar Luna-Ariel-Cut Tari muluu. Dan pendapat rata-rata masyarakat pun sama : kontra. Ada yang bilang ketiga artis itu harus mengakui dan meminta maaf ke publik lah, ada yang bilang harus dihukum berat karena sudah merusak moral generasi bangsa lah, ada yang bilang mereka begini lah begitu lah. Ckck.

But I dont wanna talk about them right now...oh, you must be so bored to hear that, dont you ? >,<

Yang gue pengen bahas disini adalah...tentang sikap kita. Kita disini bukan cuma elo atau gue aja, tapi juga seluruh masyarakat yang ikut asik ngomongin masalah ini. Kerennya, masalah ini ampe dibahas sama para wakil rakyat dalam sebuah rapat resmi (Hellooo...kalian kurang kerjaan apa ? ZZZ). Kalau dibilang media terlalu berlebihan mem blow up kasus ini ke khalayak luas, gue rasa gue setuju. Ya, harus diakui, reaksi kita dalam menyikapi kasus ini tuh BERLEBIHAN. Berlebihan ini bisa diterjemahkan ke macam-macam reaksi dari kita. Sebagian besar sungguh menyesalkan dan mencaci maki ketiga artis tsb, ada yang protes keras, ada yang langsung mencekal...pokoknya bersikap negatif deh dan semua orang jadi merasa berhak untuk menghakimi pelaku-pelaku video mesum itu. Okelah, gue setuju perbuatan yang dilakukan ketiga artis itu amoral dan menjijikkan. Tapi hey, kita sadar gak sih kalau kita itu secara gak sadar justru memperburuk dampak dari beredarnya video mesum ini. Coba loe pikir, dengan semakin gencarnya pemberitaan dimana-mana, yang semuanya secara berlebihan memaparkan gimana amoral nya video tersebut...apa gak bikin orang-orang jadi malah makin penasaran buat nonton ? Jujur aja gue jadi penasaran, gimana sih video itu sampe seakan ‘mengguncang dunia’ gitu (eit, suer, gue ga nonton lhooo).

Sikap kita yang berlebihan ini juga menunjukkan kalo kita ternyata bangsa yang bodoh (ups, sorry...). Iya, bodoh, karena persoalan ‘sepele’ ini membuat perhatian kita tersita kesana. Padahal, masih banyak kasus-kasus lain yang jauh lebih parah dan merugikan bagi bangsa ini daripada sekedar koleksi pribadi beberapa orang ‘aneh’ yang tersebar luas. Okelah, dengan adanya pornografi seperti ini dapat merusak moral generasi penerus bangsa kita...tapi bukankah kasus seperti ini gak terjadi sekali ini aja ? Hanya karena pelaku nya kali ini memiliki reputasi baik dan sangat tenar di dunia hiburan makanya kita begitu rame membahasnya habis-habisan. Video mesum itu udah biasa...yang lebih mesum dari video Luna-Ariel-Cut Tari juga banyak...dan kita nutup mata sama semua itu ? Bukankah konteks nya tetep sama : pornografi ? Kalaupun video mesum mereka gak tersebar luas, masyarakat tetap bisa mengakses video-video mesum lainnya kan ? Apa bedanya kalo gitu ? Nah, dari sini keliatan kalau kita ternyata lebih cenderung ‘peka’ sama masalah seperti ini ketimbang masalah kemiskinan, kelaparan, bencana alam, korupsi, dll yang sifatnya lebih darurat dan butuh perhatian besar dari kita. Pernah gak kita mikir, dengan semakin gencar kita menghujat pelaku video mesum itu, kita sebenarnya sedang membohongi diri kita sendiri dan menutup mata kita ? Gue suka banget tuh, pas di infotainment, ada seorang tokoh, Astri Ivo namanya (mantan artis yang sekarang jadi Ustadzah), pas diminta komentar nya seputar kasus video mesum Luna-Ariel—Cut Tari. Berbeda dengan tokoh-tokoh atau orang-orang lainnya, yang pasti langsung udah nge-judge negatif sama kasus itu (baca: seperti menyulut api saja), dengan tenang, Ibu Astri Ivo yang cantik ini bilang, “Lewat kasus ini, bisa kelihatan bahwa masyarakat kita memang lebih suka membicarakan kejelekan orang lain”. Like this...dan sialnya, karena komentarnya gak bernada negatif, infotainment itu langsung men-skip ke komentar tokoh lain yang lebih pedas dan ngomong panjang lebar tentang moral. Oh yeah, gimana bangsa ini mau maju kalo kerjaanya lebih suka menonton kejelekan dan kejatuhan seseorang ? Bukannya apa yang kita lihat dan dengar dari keadaan sekeliling kita bisa mensugesti pikiran dan perbuatan kita. Pantes aja, bangsa Indonesia sedikit menunjukkan prestasi, karena tidak menyerap hal-hal positif dari sekitarnya. Simpelnya, kalo kita hobi nya nonton kuis, dijamin kita jadi pinteran dikit lah. Kalo kita hobi nonton sinetron, kita akan terpengaruh menjadikan jalan cerita dalam hidup loe seperti sinetron. Kalo kita sukanya nonton gosip dan segala macam acara yang kerjaannya mengupas tuntas kejelekan orang ? Ya, tahu sendirilah jadinya kayak apa ya :P

Anyway, ini sekedar opini aja ya. Jangan ada yang tersinggung atau pun tersungging (atau pun nungging ?). Sekedar pendapat gue aja ya tentang kasus terheboh di tahun 2010 ini. Biar gimana pun juga, pelaku-pelaku video itu juga manusia. Dan kita semua tahu, manusia itu tempatnya lupa dan salah. Seseorang masih manusia selama dia masih neglakuin kesalahan. Seandainya kita jadi mereka, bagaimana rasanya ? Dihujat orang banyak, karier perlahan hancur...Gue juga setuju, orang-orang seperti mereka harusnya nyadar diri...setelah suasana nya menjadi sekeruh gini, kenapa gak dipermudah aja sih ? Walau masyarakat kita lebay banget merespon masalah ini, tapi masyarakat kita itu terkenal bertoleransi tinggi. Sebuah kesalahan di publik juga pasti bisa dimaafkan lah...

Sekarang, sebagai masyarakat, kembali lagi kita harus pintar-pintar menyaring berita seperti ini. Saran gue sih, jangan terlalu banyak berspekulasi lah (iya, spekulasi itu saudaranya suudzon)...selain dosa, gak ada manfaatnya juga buat kita. Yang ada malah bikin otak kita dipenuhi berbagai hal-hal negatif. Ngapain sih mengotori otak kita untuk masalah-masalah yang sebenernya gak penting ini ? Kenal juga nggak sama ketiga artis itu...kalo memerangi pornografi, itu emang penting ! Tapi memusingkan pornografi ? Ngapain amat yaa.

2 komentar:

  1. SELAMAT ANDA MENDAPATKAN UNDANGAN RESMI DARI SUMOQQ.ORG Kunjungi skrg Live Chat nya u/Info lbh Lanjut,Dan Dapatkan Jutaan Rupiah Dengan Cuma-Cuma

    BBM : D8ACD825

    BalasHapus
  2. Ratu Pelangi Ialah Sebuah Situs Game Online Yang Banyak Di Minati Dari Berbagai Kalangan Masyarakat .
    Ratu Pelangi Kini Telah Memiliki 8 Jenis Game Yang Siap Mengguncang Hari" Anda Dalam Bermain Game Betting Online .
    Ratu Pelangi Juga Juga Mempunyai Minila Deposit Dan Withdraw Yang Bisa DI Jangkau Oleh Berbagai kalangan , Baik Dari Kalangan Atas Atau pun Dari Kalangan Menengah Ke Bawah , Yakni Rp:25,000,-.

    Games" Yang Terdapat Pada Ratu Pelangi :
    - BandarQ
    - Poker
    - AduQ
    - Domino99
    - Capsa Susun
    - Bandar Poker
    - Sakong
    - Bandar66

    Ratu Pelangi Juga Akan Membagikan Beberapa Bonus Yang Akan Menanjakan Anda Sebagai Member Dari Ratu Pelangi .

    Bonus Spesial Ratu Pelangi :
    - Bonus Refferal Seumur Hidup
    - Bonus Rollingan Terbesar

    Salam Ratu Pelangi . ^^
    CONTACT FORM
    *BBM : E37271BF
    *WHATSAPP : +6281395521057
    *LINE : PELANGIQQ
    *WHATSAPP : +6281231804952

    BalasHapus